Teknologi adalah alat sebagai
proses untuk memperoleh nilai tambah sehingga dapat memenuhi kebutuhan manusia,
sesuai siapa yang menggunakannya.
Teknologi terdiri atas perangkat
keras yaitu sarana dan prasarana yang diperlukan untuk mengatasi suatu masalah
tertentu seperti komputer, televisi, dan radio, sedangkan perangkat lunak
sumber dan usaha yang diperlukan untuk mengoperasikan perangkat keras seperti
program komputer, tenaga listrik, bahan bakar dll.
Komunikasi adalah proses interaktif yang
memungkinkan terjadinya keselarasan dalam pikiran, tanggapan dan perbuatan.
Jadi, Teknologi Komunikasi adalah
proses interaktif untuk memperoleh nilai tambah yang memungkinkan timbulnya keselarasan
sehingga memenuhi kebutuhan manusia.
Informasi dalah data atau pesan
yang tersusun secara sistematik dan bermakna yang diungkapkan.
Teknologi Informasi adalah sarana,
prasana, perangkat lunak serta sistem dan metode yang mampu memperoleh,
menyimpan, mengolah, mengirim, menerima, menafsirkan, mengorganisasikan, dan
menggunkan data yang bermakna.
Sehingga Teknologi Informasi dan Komunikasi
adalah gabungan antara telematika (telekomunikasi dan informatika) yang
berbentuk perangkat lunak dan perangkat keras sehingga terjadi komunikasi jarak
jauh dengan menggunakan standar digital atau biner sehingga dapat memenuhi
kebutuhan manusia.
0 komentar:
Posting Komentar